Bawaslu Kabupaten Boyolali membentuk kepengurusan Dewan Saka Adhyasta Pemilu dari anggota pramuka penegak SMA, SMK dan MA di kantor Bawaslu, sabtu (5/2/2022). (Foto : Aditya/ Humas).

BOYOLALI — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Boyolali menggelar sosialisasi pengawasan pemilu secara partisipatif kepada puluhan siswa anggota pramuka penegak SMA, SMK dan MA se Kabupaten Boyolali, di kantor Bawaslu Boyolali, Sabtu (5/2/2022). Ikut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Bawaslu Kabupaten Boyolali, Taryono, beberapa orang anggota Bawaslu dan perwakilan dari Pamong Saka Kwartir Cabang 1109 Boyolali, Sutrisno serta Ketua Dewan Kerja Cabang (DKC) Kwarcab Boyolali, M. Bahrul Fadli.

Kegiatan pembentukan dewan saka ini bertujuan untuk meningkatkan peran generasi muda khususnya yang tergabung dalam gerakan pramuka untuk membantu mengawasi proses pemilu agar bisa berjalan sesuai asas luber dan jurdil, ia berharap para anggota pramuka yang tergabung dalam Saka Adhyasta pemilu kedepan mampu menjadi generasi muda yang peduli terhadap kualitas demokrasi, sehingga pemilu bisa berjalan dengan luber dan jurdil dan mampu menghasilkan para pemimpin yang berintegritas, Ujar Ketua Bawaslu Boyolali, Taryono.

Sementara itu menurut Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan antar Lembaga Bawaslu, Rubianto menjelaskan, kami mengundang anggota pramuka penegak dibeberapa sekolah, ada sekitar 12 sekolah SMA, SMK dan MA se Kabupaten Boyolali. Kegiatan tersebut yang pertama adalah dalam rangka sosialisasi terkait adanya Saka Adhyasta yang sudah terbentuk di Boyolali, kita sampaikan pada mereka pramuka aktif di Boyolali untuk mengikuti Saka Adhyasta, yang kedua setelah sosialisasi kita membentuk Dewan Saka, Alhamdulilah antusias adik adik pramuka sangat baik dan langsung dibentuk kepengurusan Dewan Saka. Harapannya nantinya Dewan Saka ini akan menjadi pengurus dalam rangka kegiatan kegiatan yang akan dilaksanakan oleh Saka Adhyasta di Bawaslu Kabupaten Boyolali terutama terkait kegiatan pelatihan yang sudah disiapkan. Rencananya tahun ini kita akan mengadakan latihan krida, untuk krida pengawasan, krida pencegahan dan krida penanganan pelanggaran, jelasnya.

Puluhan anggota pramuka SMA, SMK dan MA golongan penegak mengikuti pembentukan Dewan Saka Adyasta Pemilu di kantor Bawaslu, Boyolali, Sabtu (5/2/2022). (Foto : Aditya/ Humas).

Mewakili Ketua Kwarcab Boyolali, Supana, pamong Saka Adhyasta Kwarcab Boyolali, Sutrisno, mengatakan ada sekitar 20 adik adik pramuka dari golongan penegak SMA, SMK dan MA se Kabupaten Boyolali yang kami kirimkan untuk sosialisasi dan pembentukan dewan saka di Bawaslu Boyolali, karena masih pandemi covid-19 maka peserta sosialisasi dan pembentukan kepengurusan dewan saka dibatasi, harapannya nantinya adik adik bisa melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik untuk belajar dalam mengawasi pemilu, Ungkapnya.

Sebelumnya pada bulan September 2021 Majelis Pembimbing Saka Adhyasta, Pimpinan Saka Adhyasta Bawaslu Kabupaten Boyolali masa bakti 2021-2025  telah dikukuhkan oleh Ketua Kwarcab Boyolali, Supana, di Aula kantor Bawaslu Kabupaten Boyolali.

Pembentukan kepengurusan Dewan Saka ini disambut baik oleh Ketua Bawaslu Boyolali, Taryono, ia berharap anggota pramuka yang tergabung di dalam saka Adhyasta pemilu nantinya bisa menjadi pembelajaran dalam proses pengawasan pemilu, kedepan generasi muda saat ini yang akan memimpin bangsa.

Rencananya perekrutan peserta Saka Adhyasta Pemilu dari berbagai sekolah SMA, SMK dan MA akan dimulai pada bulan februari 2022 tahun ini. (Eksani/ Humas).

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *